Entri yang Diunggulkan

Bertaubatlah...Sungguh Allah Maha Pengampun dan Penerima Taubat

Tulisan ini sengaja saya buat sebagai nasehat untuk diri saya pribadi. Di kemudian hari ketika kelak saya kembali membuka lembaran blog ini,...

Jumat, 08 April 2016

Rasa sakit itu...

Setiap kita pasti pernah merasakan sakit. Sakit karena adanya penyakit, sakit karena kecelakaan, sakit karena bersalin bagi ibu-ibu, atau bahkan sakit hati. Ketahuilah bahwa apapun sakit yang kita rasakan, itu semua adalah takdir dari Allah yang telah ditetapkan pada diri kita. Sakit itu akan menjadi penghapus dosa-dosa kita atau mengangkat derajat kita disisiNya. Begitu banyak disebutkan dalam Al Quran dan Hadits tentang keutamaan bagi orang yang sakit dan dihapuskannya dosa-dosa mereka.

Allah Ta’ala berfirman (yang artinya), “Katakanlah (Muhammad), ‘Tidak akan menimpa kami kecuali apa yang telah Allah tetapkan untuk kami. Dialah pelindung kami, dan hanya kepada Allah orang-orang beriman harus bertawakal.’” (QS. At Taubah: 51). 
Juga firman-Nya, “Tiada suatu bencana pun yang menimpa di bumi dan (tidak pula) pada dirimu sendiri melainkan telah tertulis dalam kitab (Lauhul Mahfuzh) sebelum Kami menciptakannya. Sesungguhnya yang demikian itu adalah mudah bagi Allah. (Kami jelaskan yang demikian itu) supaya kamu jangan berduka cita terhadap apa yang luput dari kamu, dan supaya kamu jangan terlalu gembira terhadap apa yang diberikan-Nya kepadamu. Dan Allah tidak menyukai setiap orang yang sombong lagi membanggakan diri.” (QS Al Hadid: 22-23)
Rasulullah  ﷺ bersabda, “Tidaklah seorang muslim yang tertimpa gangguan berupa penyakit atau semacamnya, kecuali Allah akan menggugurkan bersama dengannya dosa-dosanya, sebagaimana pohon yang menggugurkan dedaunannya.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Bencana senantiasa menimpa seorang mukmin dan mukminah pada dirinya, anaknya, dan hartanya sampai ia berjumpa dengan Allah dalam keadaan tidak ada kesalahan pada dirinya.” (HR. At Tirmidzi, dan beliau berkomentar, “Hasan shahih.”, Imam Ahmad, dan lainnya)
Sesungguhnya besarnya pahala itu berbanding lurus dengan besarnya ujian. Dan sesungguhnya jika Allah mencintai suatu kaum, Dia akan menguji mereka. Siapa yang ridha, baginya ridha(Nya), namun siapa yang murka, maka baginya kemurkaan(Nya).” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah).

dikutip dari https://muslim.or.id/10924-dan-jika-aku-sakit-dialah-yang-menyembuhkanku.html

Bersabarlah akan kondisi apapun yang menimpamu hari ini karena itu semua tidak lepas dari skenario yang Allah tetapkan untuk dirimu. Tidaklah hal tersebut terjadi melainkan memiliki hikmah dan ingin mengangkat derajatmu disisiNya. Jangan berpikir bahwa Allah tidak sayang padamu. Justru cobaan sakit dan masalah itu lah yang dikirimkan Allah untuk menyadarkanmu untuk kembali kepadaNya. Jika kenikmatan terus yang kita rasakan, mungkin saja kita akan terus lalai untuk dekat denganNya. Justru dengan sakit inilah, Allah ingin kita kembali padaNya, mengingatNya, beribadah dan sujud padaNya. Dan jika kita mampu untuk melewatinya maka akan ada pahala yang besar menanti bagi diri kita.

#Mengenang rasa sakit selama bersalin yang masya Allah, sungguh menyadarkan diri ini bahwa rasa sakit didunia tidaklah seberapa dibandingkan sakit di akhirat jika kita belum bertaubat atas dosa-dosa kita
#Biarlah sakit itu menjadi penggugur dosa-dosa ku, aamiin
#Biarlah sakit itu menjadi ladang pahala di akhirat kelak,aamiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar