Entri yang Diunggulkan

Bertaubatlah...Sungguh Allah Maha Pengampun dan Penerima Taubat

Tulisan ini sengaja saya buat sebagai nasehat untuk diri saya pribadi. Di kemudian hari ketika kelak saya kembali membuka lembaran blog ini,...

Selasa, 10 Mei 2016

Sabar dan Syukur



Seringkah kita mengeluh tentang pekerjaan kita yang begitu berat dan menguras banyak waktu?
Seringkah kita mengeluh tentang anak-anak kita yang setiap hari rewel dan sulit diatur?
Seringkah kita mengeluh tentang berbagai masalah hidup yang tak pernah putus-putusnya?
Mungkin sangat sering kita mengeluh.
Semua masalah yang terasa sangat berat dan menjadi beban tersendiri.
Merasa bahwa diri ini yang paling susah dan menderita
Padahal mungkin ada yang lebih susah
Ada maksud di balik masalah
Ada hikmah di balik semua peristiwa
Semua adalah ujian
Ujian untuk melihat siapa yang bersabar
Ujian untuk melihat siapa yang bersyukur
Untuk melihat siapa yang beriman dan bertawakkal
Sungguh, semua akan menjadi nikmat
Jika kita jadikan sabar dan syukur menjadi sikap diri
Sikap yang akan membuat semua terasa  ringan
Sikap yang akan mengundang keridhoanNya
Karena semua urusan kita sebenarnya adalah kebaikan
Semoga kelak berbuah syurga



Sungguh menakjubkan urusan seorang mukmin, semua urusannya adalah baik baginya. Hal ini tidak didapatkan kecuali pada diri seorang mukmin. Apabila mendapatkan kesenangan, dia bersyukur, maka yang demikian itu merupakan kebaikan baginya. Sebaliknya apabila tertimpa kesusahan, dia pun bersabar, maka yang demikian itu merupakan kebaikan baginya.” (Hadits shohih. Diriwayatkan oleh Muslim, no. 2999 dari Abu Yahya Shuhaib bin Sinan radhiyallahu ‘anhu).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar